Ok, kali ini kita akan menshare tentang bagaimana cara aman dan nyaman untuk bepergian ke Thailand cek dot.
1. Kamu harus MEMBUAT PLAN
- merencanakan tentang tujuan/destinasi kamu saat kamu traveling ke thailnad, ada begitu banyak destinasi di Thailand misalnya di Bangkok, Krabi-Phi Phi Islands, Phuket, dan lain-lain.
- merencanakan berapa hari kamu disana karena ini akan berpengaruh pada budget kamu saat kamu disana, penginapan, makan, transportasi, dan lain sebaginya
-merencanakan waktu kamu pergi ke thailand. Pada bulan November - Februari suhu udara di Thailand sebelah utara berada pada titik terendah dan hujan hanya sedikit turun. Saat yang tepat untuk menjelajah Thailand utara termasuk Bangkok. Atau Anda bisa berkunjung ke Bangkok pada saat low season, yaitu bulan Maret sampai September. Saat itu Thailand tidak banyak turis yang datang, sehingga Anda lebih bisa menikmati Bangkok dengan leluasa. Jadi masa november-februari juga termasuk salah satu masa low season di Thailand, jadi silakan pilih waktunya ya. Sementara itu waktu terbaik untuk berkunjung ke Bangkok adalah mulai akhir bulan November karena cuaca sedang cerah dan tidak hujan.
2. Mencari tiket jauh-jauh hari; cari rute penerbangan murah yang masuk akal di kantong kamu, hal ini bisa menggurangi budget kamu saat berada disana.
3. Cari jenis dan rute transportasi yang akan dilalui untuk menghemat waktu dan energi
4.Aktifkan google map dan simpanlah nomor penting
Misalnya nomor penting yang bisa Anda hubungi misalnya KBRI di 00-602 Pecthburi Road Ratchatewi, Bangkok 10400
5.Biaya Hidup di Thailand
Biaya hidup di Thailand relatif mirip seperti jika kita ke Malaysia. Mata uang yang dipakai adalah Baht Thailand (THB), mungkin cukup sulit mencari money changer di Jakarta yang punya stok Baht. Jika tidak ketemu jangan khawatir, cukup bawa uang USD/EUR dan ditukar begitu tiba di Bandara sana. Ada beberapa counter bank yang melayani tukar valas. Exchange rate di bandara sama dengan di kota. Ratenya sedikit lebih rendah dibanding ditukar di Indonesia. (1 Baht setara IDR 280-305).
Makanan dengan stempel halal mungkin cukup sulit ditemukan di wilayah utara, namun di Thailand selatan (seperti Phuket dan Phi Phi) yang penduduknya sebagian muslim lebih mudah.
Bahasa yang dipakai adalah Thai, bahasa Inggris tidak umum dipakai. Sopir taksi hingga satpam umumnya tidak bisa bahasa Inggris, jadi kumpulkanlah istilah dan tujuan perjalanan Anda dan minta translate staff hotel ke dalam versi tulisan Thai sebagai pegangan. Untungnya daerah yang banyak turis seperti Phuket, orang-orangnya lumayan bisa mengerti Inggris.
6.Pakailah topi dan krim tabir surya
Cuaca Bangkok yang cenderung panas akan membuat kulit Anda terbakar. Pakailah topi agar menghindari kontak sinar matahari langsung ke mata, serta pakailah krim tabir surya agar kulit tidak mudah terbakar. Hal ini untuk membuat perjalanan lebih nyaman.
7. Bawalah air minum dan obat yang anda butuhkan saat di perjalanan
Membawa perbekalan kecil seperti airminum dan obat-obat memang dibutuhkan saat darurat, tapi tidak ada salahnya jika Anda membawanya, dan kalaupun Anda malas untuk itu, Anda bisa membeli minuman dan obat-obatan yang ada di supermarket.
8. Pilih taksi bermeter daripada Tuk Tuk
9. Lebih baik tarik ATM daripada menukar duit di money changer
10. Tawar Sampai 50% Saat Belanja
Dari berbagai sumber
Read more ...
1. Kamu harus MEMBUAT PLAN
- merencanakan tentang tujuan/destinasi kamu saat kamu traveling ke thailnad, ada begitu banyak destinasi di Thailand misalnya di Bangkok, Krabi-Phi Phi Islands, Phuket, dan lain-lain.
- merencanakan berapa hari kamu disana karena ini akan berpengaruh pada budget kamu saat kamu disana, penginapan, makan, transportasi, dan lain sebaginya
-merencanakan waktu kamu pergi ke thailand. Pada bulan November - Februari suhu udara di Thailand sebelah utara berada pada titik terendah dan hujan hanya sedikit turun. Saat yang tepat untuk menjelajah Thailand utara termasuk Bangkok. Atau Anda bisa berkunjung ke Bangkok pada saat low season, yaitu bulan Maret sampai September. Saat itu Thailand tidak banyak turis yang datang, sehingga Anda lebih bisa menikmati Bangkok dengan leluasa. Jadi masa november-februari juga termasuk salah satu masa low season di Thailand, jadi silakan pilih waktunya ya. Sementara itu waktu terbaik untuk berkunjung ke Bangkok adalah mulai akhir bulan November karena cuaca sedang cerah dan tidak hujan.
2. Mencari tiket jauh-jauh hari; cari rute penerbangan murah yang masuk akal di kantong kamu, hal ini bisa menggurangi budget kamu saat berada disana.
3. Cari jenis dan rute transportasi yang akan dilalui untuk menghemat waktu dan energi
4.Aktifkan google map dan simpanlah nomor penting
Misalnya nomor penting yang bisa Anda hubungi misalnya KBRI di 00-602 Pecthburi Road Ratchatewi, Bangkok 10400
5.Biaya Hidup di Thailand
Biaya hidup di Thailand relatif mirip seperti jika kita ke Malaysia. Mata uang yang dipakai adalah Baht Thailand (THB), mungkin cukup sulit mencari money changer di Jakarta yang punya stok Baht. Jika tidak ketemu jangan khawatir, cukup bawa uang USD/EUR dan ditukar begitu tiba di Bandara sana. Ada beberapa counter bank yang melayani tukar valas. Exchange rate di bandara sama dengan di kota. Ratenya sedikit lebih rendah dibanding ditukar di Indonesia. (1 Baht setara IDR 280-305).
Makanan dengan stempel halal mungkin cukup sulit ditemukan di wilayah utara, namun di Thailand selatan (seperti Phuket dan Phi Phi) yang penduduknya sebagian muslim lebih mudah.
Bahasa yang dipakai adalah Thai, bahasa Inggris tidak umum dipakai. Sopir taksi hingga satpam umumnya tidak bisa bahasa Inggris, jadi kumpulkanlah istilah dan tujuan perjalanan Anda dan minta translate staff hotel ke dalam versi tulisan Thai sebagai pegangan. Untungnya daerah yang banyak turis seperti Phuket, orang-orangnya lumayan bisa mengerti Inggris.
6.Pakailah topi dan krim tabir surya
Cuaca Bangkok yang cenderung panas akan membuat kulit Anda terbakar. Pakailah topi agar menghindari kontak sinar matahari langsung ke mata, serta pakailah krim tabir surya agar kulit tidak mudah terbakar. Hal ini untuk membuat perjalanan lebih nyaman.
7. Bawalah air minum dan obat yang anda butuhkan saat di perjalanan
Membawa perbekalan kecil seperti airminum dan obat-obat memang dibutuhkan saat darurat, tapi tidak ada salahnya jika Anda membawanya, dan kalaupun Anda malas untuk itu, Anda bisa membeli minuman dan obat-obatan yang ada di supermarket.
8. Pilih taksi bermeter daripada Tuk Tuk
Tuk Tuk di Bangkok sudah seperti
kendaraan wisata saja. Apalagi Tuk-Tuk yang dilengkapi lampu hias.
Mereka akan mengenakan tarif semaunya.
9. Lebih baik tarik ATM daripada menukar duit di money changer
Yang pernah melakukan penarikan ATM di Hongkong kursnya lebih mahal
daripada menukar duit di money changer plus biaya sekali tarik waktu itu
Rp 50 ribu. Ternyata itu berkebalikan di Bangkok. Lebih baik membawa
Kartu Debit daripada menukar duit di Money Changer. Kurs di Money Changer
paling murah yang saya lihat ada di Grand Palace 1 Baht = Rp 500. Di
terminal Sai Tai Mai kurs yang ditetapkan money changer mencapai Rp 650
per Baht. Di Khao San Road kursnya Rp 550 per Baht. Dan di ATM kursnya
hanya Rp 400 sd Rp 420 per Baht. Saya kasih kisaran karena sempat tarik 4
kali di Bangkok dan Phuket. Kurs paling murah adalah di ATM yang
bertanda ATM Exchange dengan logo Western Union. Kurs per Baht adalah Rp
400 dengan biaya penarikan Rp 20 ribu. Paling kompetitif. Jadi hindari
saja money changer. Lebih baik sekali tarik banyak sesuai rencana
kebutuhan buat menghemat biaya penarikan.
Dari berbagai tulisan disebutkan harga
barang di Bangkok terutama pakaian di Pasar-Pasar di Bangkok sangat
murah dan bisa ditawar sampai 30%. Kenyataannya saya menawar sampai 50%
dan sering dapet. Daripada kecewa tidak masalah menawar dengan sedikit
kejam.
11. Pakai SIM Card Lokal
Saat Anda travelling, Anda akan sangat bergantung
pada gadget. Mencari lokasi suatu tempat, rute bus, browsing tujuan
berikutnya, semua lebih mudah dengan gadget dengan paket data
terjangkau. Operator tanah air biasanya memberikan gratis paket data
selama 1 hari saat di luar negeri. Manfaatkan paket itu dan ganti dengan
nomor lokal pada hari kedua dan selanjutnya. Toh komunikasi dengan
rekan atau keluarga bisa dilakukan dengan Hangaout atau BBM tanpa harus
pakai nomor bawaan. Saat di Bangkok saya ganti SIM Card dengan operator
lokal True Move. Harga kartunya 30 Baht belum termasuk pulsa. Isi pulsa
di 7 Eleven baru bisa aktifkan paket data. Biar ga pusing dengan
instruksi Bahasa Thai, jangan lupa minta counter yang jual kartu buat
aktifin data dan set bahasa menjadi Bahasa Inggris. Masalahnya dengan
kartu lokal saat googlingpun yang muncul tulisan Thai. Begitu juga
notifikasi dari operator.
12. Pilih Kapal Berbendara Oranye Untuk Menyusuri Sungai Chao Praya
Wisata ke Bangkok jangan lupa coba
wisata sungai. Sungai Musi di Palembang sebenernya tidak kalah dengan
Sungai Chao Praya. Bedanya sungai di Bangkok ini diperlihra sebagai
jalur transportasi yang handal dan menjadi wajah depan Bangkok.
Sementara sungai-sungai di Indonesia hanyalah halaman belakang. Deretan
atraksi wisata banyak berlokasi di sekitar Sungai Chao Praya sehingga
sungai tetap diminati baik oleh turis maupun orang lokal.
Banyak jenis kapal menyusuri sungai ini.
Biar mudah dan murah ikuti saja kapal dengan bendera warna oranye.
Angkutan sungai dalam kota dengan tarif 15 Baht. Pada sore hari ketika
orang Bangkok pulang kerja, kapal jenis ini akan disesaki oleh warga
Bangkok yang akan pulang ke rumah.Dari berbagai sumber